Kamis | 05 Oktober 2023 |
×

Pencarian

BATAM

Ribuan Wakil Rakyat Se-Indonesia di Batam Ikuti Rapat Kerja Nasional untuk Sambut Tahun Politik 

MEDIAKEPRI.CO.ID, Batam – Ribuan anggota Dewan Perwakilan Rakyar Daerah (DPRD) Kota se-Indonesia mengikuti rapat kerja nasional (Rakernas) ke-3 di Hotel Swiss Bell, Harbourbay, Batam, Kepri, Selasa, 6 Maret 2018.

Rakernas anggota DPRD Kota se-Indonesia yang tergabung dalam Asosiasi Dewan Kota Seluruh Indonesia (Adeksi) ini mengusung tema ”Sambut Tahun Politik dengan Sukacita, Menjadikan Tahun Politik untuk Edukasi, bukan Provokasi”.

Ketua Panitia daerah sekaligus Ketua DPRD kota Batam Nuryanto mengakui sangat bangga dengan kegiatan ini. Soalnya, kegiatan ini merupakan kegiatan yang paling ramai dibandingkan dengan kegiatan Adeksi sebelumnya di Kota lain.

“Jumlah pesertanya terbanyak dibandingkan dengan pelaksanaan kegiatan yang sama di daerah lain. Ini menandakan bahwa anggota Adeksi sangat interest dengan Kota Batam,” ujarnya.

Dia menjelaskan dengan tema ini mengajak seluruh penyelenggara Pemilu agar berpolitik dengan santun, politik baik dan berpolitik sukaria. (kmg)

sumber: utusankepri.com