mediakepri
Selasa, 19 Maret 2024 |
×

Selasa, 19 Maret 2024

KUANSING

Sertu Efison Minta Masyarakat Tak Jadikan Puasa sebagai Alasan Tak Gotong Royong

| Kamis | 09 Mei 2019 | 23:26 | Tidak ada komentar
semangat nkri

MEDIAKEPRI.CO.ID, Talukkuantan – Kedekatan anggota TNI dengan masyarakat tidak bisa diragukan lagi. Terbukti, semangat yang dilakukan oleh sertu Efison.

Anggota Koramil 06/Cerenti Dim 0302/Inhu ini terus membangun respon spositif kepada masyarakat tentang bergotong royong.  Inilah semangat yang dibangunnya sebagai Bintara Pembina Desa, (Babinsa) di Wilayah binaannya yaitu Desa Pulau Panjang Hilir, Kecamatan Inuman, Kabupaten Kuansing.

Adapun kegiatan gotong royong yang bersama masyarakat yakni, membersihkan  pohon- pohon kayu serta daun Pisang yang ada dipinggir jalan agar jalan terlihat besih dan indah, Kamis, 9 Mei 2019.

Dalam kesempatan itu, Sertu Efison menyampaikan, selaku Babinsa berharap, seluruh warga untuk tidak bosan-bosannya selalu menjaga semangat gotong royong ini dalam segala hal. Dan ia mengajak membudayakan sikap kebersamaan dan kekompakkan.

Kebersamaan dan kelompokan merupakan sarana yang paling efektif dalam melaksanakan pembinaan di wilayah. Kegiatan ini juga akan tercipta kemanunggalan antar TNI dan Rakyat, sehingga akan tercipta jalinan persatuan yang erat. 

Dalam kesempatan yang sama, Embri Nopdile, Kades Pulau Panjang Hilir, mengucapkan terima kasih atas kepedulian TNI dalam, kebersihan lingkungan serta keindahan desa pada bulan Ramadhan ini.

“Saya selaku Kades Pulau Padang Hilir beserta seluruh warga Desa Pulau Panjang Hilir sangat berterimakasih kepada TNI, yang selalu aktif dan selalu dekat dengan kami. Kebersamaan ini akan selalu kami junjung tinggi dan kami bina dengan baik,” ungkap Embri Nopdeli. (depriandi)